GELIAT LITERASI SANTRI MELALUI KELAS KARANTINA MAJALAH

0

Pada era saat ini geliat literasi perlu semakin digencarkan diberbagai bidang kehidupan, mengingat literasi menjadi keterampilan penting yang perlu dimiliki dalam mengimbangi derasnya arus informasi dan teknologi. Tantangan itupun akhirnya direspon secara cepat oleh Ma’had Al-Jami’ah IAIN Kediri dengan menyelenggarakan “Workshop dan Publikasi Karya Tulis Santri” pada tanggal 7 November 2020 yang  diikuti oleh santri ma’had melalui open rekrutmen, peserta terpilih ini nantinya akan disolidkan dengan menjadi tim redaksi media informasi dan publikasi Ma’had.

Workshop ini digelar dengan konsep “Kelas Karantina Majalah” yang menghadirkan Narasumber profesional, Bapak Angga Teguh Prastyo, M.Pd dari Malang yang merupakan Redaktur Pelaksana Buletin Tasamuh PCNU Kota Malang dan Pengelola Media NU Muda. Melalui konsep kelas karantina ini diarahkan bukan hanya pada sekedar teori, namun bisa langsung praktik dan pendampingan secara intensif bersama Narasumber, agar lebih bisa melihat secara real potensi dan kemampuan menulis santri ma’had yang menjadi peserta workshop ini.

Sementara ini, Majalah menjadi produk yang ingin dihasilkan dalam kegiatan ini, sehingga pengenalan teori dasar jurnalistik, motivasi dan tips-trik tulis menulis juga dibekalkan, setelah itu para peserta diwajibkan untuk menulis karya mereka masing-masing yang langsung didampingi oleh Narasumber. Hasil dari tulisan peserta  kemudian akan dimuat dalam majalah ma’had. Antusiasme peserta workshop ini sangat perlu diapresiasi, mereka sangat bersemangat dalam mengikuti acara tersebut meskipun dalam kondisi pandemic seperti saat ini. hal ini terlihat dari keaktifan peserta dalam bertanya mengenai seputar tulis menulis dan di akhir sesi workshop tersebut telah menghasilkan output berupa majalah bernama El-Hikmah. (Int/Dr)

About author

No comments